SGB Utrecht Belanda sukses menyelenggarakan Dialog Kebangsaan Bersama Badan Sosialisasi MPR

SGB Utrecht Belanda sukses menyelenggarakan Dialog Kebangsaan Bersama Badan Sosialisasi MPR

Pada Selasa, 4 Desember 2018 bertempat di Stichting Generasi Baru (SGB) Utrecht, Belanda, telah terselenggara acara Dialog Kebangsaan bersama dengan badan sosialisai Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR-RI) dengan tema 4 Pilar Kebangsaan dalam Menjawab Tantangan Global.

Acara tersebut diihadiri oleh delapan pembicara yang merupakan delegasi Badan Sosialisasi MPR-RI dari beberapa fraksi yang terdiri dari: Drs. Zainut Tauhid Sa’adi MS.i (PPP), Prof Bachtiar Aly, MA (Nasdem), Ir. Alimin Abdullah (PAN), Dr. Marlinda Irwanti (Golkar), Edhy Prabowo (Gerindra), Didik Mukrianto (Demokrat), Fary Djemi Francis (Gerindra), dan Aus Hidayat Nur (PKS).

Dialog kebangsaan ini bertujuan untuk mensosialisasikan 4 pilar kebangsaan Indonesia (yakni; Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI) ke masyarakat Indonesia yang tinggal di Belanda dan juga ke mahasiswa Indonesia yg saat ini sedang studi di Belanda. Kegiatan ini juga membuka dialog tentang etika kehidupan berbangsa baik dari faktor internal dan eksternal seperti yang termuat dalam TAP MPR no. IV tahun 2001.

“Orang-orang Indonesia yg tinggal diluar negeri adalah duta-duta negara Indonesia yang membawa nama baik Indonesia di masyarakat internasional, oleh karenanya penting pemahaman yg benar tentang nilai-nilai dari 4 Pilar Kebangsaan ini”, tambah Zainut Tauhid, yg juga menjadi ketua rombongan dari tim MPR ini.

Acara dialog kebangsaan dimulai dengan agenda sholat maghrib bersama yang dilanjutkan dengan makan malam bersama sampai pukul 18.00 CET. Tepat pukul 18.00 CET, Dialog kebangsaan dimulai dengan pemaparan dari Drs. Zainut Tauhid selaku wakil ketua umum badan sosialiasi MPR terkait 4 pilar kebangsaan Republlik Indonesia, sejarah munculnya gagasan ini dan mengenai pentingnya kita sebagai warga Indonesia untuk memahami peran dan fungsi 4 Pilar Kebangsaan ini. Yang kemudian dilanjutkan dengan tanya jawab interaktif antara warga Indonesia dengan delegasi MPR RI hingga pukul 20.30.

Kurang lebih 45 diaspora Indonesia yang saat ini menetap di Utrecht juga beberapa perwakilan Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Belanda yang menghadiri dialog mengaku puas dan tercerahkan dengan konsep 4 pilar kebangsaan Republik Indonesia yang didiskusikan.

Dialog semacam ini sangat bermanfaat bagi kami diaspora indonesia yg sdh tinggal lama di luar negeri untuk memupuk kembali semangat nasionalisme dan kecintaan kita kepada bangsa indonesia, sehingga bisa terdorong untuk memberikan kontribusi lebih baik lagi buat negara indonesia meskipun jauh di negeri perantauan”, kata Supardi, ketua SGB-Utrecht.

Kendati acara diadakan saat hari kerja dan dipersiapkan mendadak karena memanfaatkan kehadiran delegasi badan sosialisai MPR ini yang datang kunjungan kerja ke Belanda untuk beberapa hari, acara tetap berlangsung lancer dan tertib.

Di akhir acara, delegasi MPR RI menyerahkan plakat sebagai ucapan terima kasih kepada SGB Utrecht serta mengungkapkan niat mereka untuk membantu SGB dalam mewujudkan impian untuk membangun masjid dan pusat kebudayaan Indonesia di Utrecht, Belanda.

Sumber: Divisi Media danPublikasi SGB-Utrecht


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

id_ID