Utrecht, September 2022. Stichting Generasi Baru (SGB) Utrecht bekerjasama dengan Forum Komunikasi Komunitas Islam Indonesia di Belanda (FORKOM-NL) mengadakan kegiatan besar tahunan bernama KALAMI (KAJIAN ISLAM INTENSIF) 2022 selama dua hari yaitu tanggal 17-18 September 2022.
KALAMI merupakan kegiatan tahunan SGB yang ditujukan tidak hanya untuk komunitas muslim Indonesia di Belanda, namun juga kepada komunitas muslim lainnya yang ada di Belanda. KALAMI 2022 mengusung tema “Indahnya Perbedaan: Meneladani Kisah Para Imam Madzhab” KALAMI 2022 mendatangkan Da’i Nasional, Ustadz Salim A. Fillah. SGB bekerjasama dengan HDV Utrecht Ulu Camii Moskee, masjid terbesar di Belanda yang dimiliki oleh komunitas muslim Turki yang berada di Utrecht, Belanda.
Duta Besar Republik Indonesia untuk Kerajaan Belanda, Mayerfas, menyampaikan dalam sambutannya, “Sekarang acara KALAMI masih meminjam tempat di Masjid Turki, tapi kita targetkan insya Allah dua tahun lagi kita akan punya masjid Indonesia sendiri di Kota Utrecht Belanda!” Ucap Mayerfas yang disambut dengan tepuk tangan meriah dari ratusan peserta KALAMI 2022 yang hadir.
Supardi Hasanuddin, selaku ketua SGB menyambut baik ucapan Dubes Mayerfas, “Kami sangat bahagia dan senang bahwa semangat kami untuk membangun Masjid Indonesia di Kota Utrecht, Belanda, didukung oleh Bapak Dubes.” Ucap Supardi.
Selain mengenai pembangunan masjid, Supardi juga menyampaikan bahwa tujuan KALAMI tidak hanya untuk pembangunan masjid saja. “Kami berharap KALAMI 2022 akan memberikan manfaat dan mempererat silaturahim muslim Indonesia di Eropa dengan mengedepankan persatuan dan melepaskan sekat-sekat perbedaan. Selain itu, Kami juga berharap KALAMI 2022 juga akan menjadi jembatan silaturahmi komunitas muslim Indonesia di Belanda, dengan komunitas muslim dari negara lain yang ada di Belanda, seperti Turki dan Maroko” Ungkap Supardi selaku dalam sambutannya.
Contact Person:
Supardi [+31 6 14271311]
Geef een reactie